Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Aturan Cuci Muka yang Dianjurkan Dermatolog, Wajib usai Olahraga

Reporter

image-gnews
Ilustrasi cuci muka
Ilustrasi cuci muka
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Berapa kali Anda cuci muka dalam sehari? Dermatolog Dr. Sapna Palep yang berbasis di Kota New York mengaku sering mendengar pertanyaan ini dari pasien-pasiennya.

Empat dermatolog yang diwawancara Fox News menyarankan dua kali sehari. Namun frekuensi juga tergantung jenis kulit serta aktivitas harian, menurut Dr. Wendy Long Mitchell. Jika kulit sensitif, sekali sehari sudah cukup.

 "Jika produksi minyak berlebih, Anda ingin cuci wajah dua kali sehari untuk membersihkan kulit dari sisa minyak yang menyumbat pori-pori," ujarnya.

Dr. Morgana Colombo, dermatolog di Virginia dan penasihat di HYAESTIC, menyebut mencuci muka sebelum tidur dan setelah bangun di pagi hari itu ideal untuk membersihkan kulit dan kotoran yang menumpuk setiap hari.

"Sepanjang hari, kulit terpapar kotoran dan serbuk sari," katanya.

Palep mengatakan waktu yang tak bisa ditawar untuk mencuci wajah adalah sebelum tidur dan sebelum memakai produk perawatan kulit lainnya. "Kalau mandi malam hari, cuci muka juga," sarannya.

Setelah olahraga
Dr. Rachel Reyes-Bergano, direktur medis SkinSpirit Pasadena di California, menganjurkan penggunaan micellar water atau pembersih bukan sabun setelah berolahraga lalu oleskan pelembab untuk membantu menjaga dan melindungi skin barrier. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sedangkan Palep menyebut wajib cuci wajah setelah olahraga untuk membersihkan sisa keringat yang bisa bercampur dengan bakteri di permukaan kulit. Namun menurut Colombo, tak semua orang langsung mencuci muka setelah berolahraga walaupun semakin cepat semakin baik. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah cara mencuci muka, jangan sampai salah. 

"Bukan hanya konsistensi yang penting tapi juga caranya," tutur Reyes-Bergano.

Ia menyarankan menggunakan ujung jari untuk membuat gerakan memutar saat mencuci muka dan lakukan setidaknya 30 detik.

"Mencuci muka setiap hari atau dua kali sehari bisa membantu meningkatkan kesehatan kulit secara umum. Kulit akan lebih bersih dan sehat dengan rutinitas perawatan kulit," ungkap Long Mitchell.

"Bahkan jika terlalu sibuk sepanjang hari, jangan lupa mencuci muka sebelum tidur. Kulit pun akan berterima kasih," tambah Palep.

Pilihan Editor: Berapa Kali Cuci Muka dalam Sehari yang Baik? Simak Penjelasannya

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dua Kubu Masyarakat Dalam Budaya Olahraga, yang Malas dan Ekstrem

22 jam lalu

Ilustrasi perempuan olahraga di gym. Foto: Freepik.com/Jcomp
Dua Kubu Masyarakat Dalam Budaya Olahraga, yang Malas dan Ekstrem

Banyak pula orang yang baru mulai olahraga setelah divonis mengalami penyakit tertentu.


Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes Menurut Pakar

23 jam lalu

Ilustrasi wanita olahraga. Freepik.com/Wayhomestudio
Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes Menurut Pakar

Olahraga seperti mengangkat beban dapat membantu penderita diabetes memperbaiki kondisi kesehatan dan mengurangi obat-obatan.


Ariel Noah Ungkap Rahasia Kesehatan dan Awet Muda

2 hari lalu

Aksi Ariel bersama grup band Noah saat tutup panggung Synchronize Festival 2023 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta, Ahad, 3 September 2023. Penampilan Noah diwarnai dengan kolaborasi bareng David Bayu (vokalis Naif) menyanyikan lagu Air dan Api. TEMPO/Febri Angga Palguna
Ariel Noah Ungkap Rahasia Kesehatan dan Awet Muda

Ariel Noah membagi rahasianya menjaga kesehatan dan wajah yang awet muda di usia yang sudah menginjak kepala empat.


Mitos Terkait Serangan Jantung saat Berolahraga dan Faktanya

3 hari lalu

Ilustrasi Serangan Jantung. thestar.com.my
Mitos Terkait Serangan Jantung saat Berolahraga dan Faktanya

Ada sejumlah mitos seputar serangan jantung saat berolahraga yang sebenarnya keliru. Dokter jantung menjelaskan faktanya.


Dokter: Pasien Penyakit Jantung Tak Disarankan Olahraga Malam

3 hari lalu

Sejumlah wanita berolahraga di taman umum pada larut malam  untuk mempromosikan gaya hidup sehat selama Ramadan di Wadi Namar Dam Park di Riyadh, Arab Saudi, 30 Maret 2023. REUTERS/Ahmed Yosri
Dokter: Pasien Penyakit Jantung Tak Disarankan Olahraga Malam

Dokter menyarankan penderita jantung tidak olahraga malam, karena kerja jantung jadi lebih berat


Jaga Kesehatan Kulit dengan Konsumsi Buah-buahan Ini

4 hari lalu

Ilustrasi memakan buah-buahan. Shutterstock.com
Jaga Kesehatan Kulit dengan Konsumsi Buah-buahan Ini

Kandungan berbagai vitamin dan mineral dalam buah-buahan ini dapat membantu kulit menjadi sehat, cerah, dan terawat.


Rutin Aktivitas Olahraga, Apa Saja Manfaatnya?

5 hari lalu

Ilustrasi wanita lari di atas tangga. Unsplash.com/EV
Rutin Aktivitas Olahraga, Apa Saja Manfaatnya?

Olahraga bukan hanya tentang membentuk tubuh atau memperkuat otot


Ilmuwan Ungkap Suka Nonton Olahraga Bikin Hidup Bahagia

7 hari lalu

Ilustrasi anak dan orang tua menonton pertandingan olahraga di televisi. Freepik.com/master1305
Ilmuwan Ungkap Suka Nonton Olahraga Bikin Hidup Bahagia

Ilmuwan di Jepang menemukan penggemar olahraga punya kesehatan mental yang lebih baik dibanding yang tak suka menonton olahraga.


Saran Dokter untuk Jaga Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

11 hari lalu

Ilustrasi wanita membersihkan wajah. Freepik.com/Gpointstudio
Saran Dokter untuk Jaga Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

Berikut saran spesialis kulit untuk menjaga kesehatan kulit di tengah cuaca panas seperti belakangan ini.


Manfaat Saffron untuk Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

12 hari lalu

Saffron
Manfaat Saffron untuk Kesehatan Kulit saat Cuaca Panas

Tak hanya untuk kesehatan fisik, saffron juga bisa dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan kulit saat cuaca panas seperti belakangan ini.