Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Totalitas untuk Pekerjaan? Intip Dedikasi Tom Cruise di Fallout

Reporter

Editor

Susandijani

image-gnews
Mission Impossible Fallout. bbc.com
Mission Impossible Fallout. bbc.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Pada Agustus tahun lalu, proses syuting Mission: Impossible – Fallout terpaksa ditunda hingga 2 bulan. Pasalnya, sang aktor utama, Tom Cruise (56) yang memerankan Ethan Hunt mengalami cedera pergelangan kaki ketika melakukan aksi melompat gedung. Adegan itu bukan satu-satunya aksi berbahaya yang dilakukan Tom dalam waralaba Mission: Impossible keenam (M:I 6) itu.

Baca juga:
6 Aksi Berbahaya Tom Cruise di Mission: Impossible - Fallout
5 Fakta Soal Film Mission: Impossible - Fallout

Hari itu, Ethan mengejar August Walker (Henry Cavill) hingga ke sebuah gedung. Sayangnya, kaki Ethan justru menabrak dinding gedung ketika akan mendarat. Akibatnya, Ethan cedera pergelangan kaki.

"Pergelangan kaki saya patah dan saya sungguh tak ingin mengulanginya lagi (melompat gedung) jadi saya berdiri dan tetap menyelesaikan adegan itu," beber Tom yang baru berobat ke rumah sakit usai syuting adegan aksi tersebut.

Kejadian itu membuat Tom harus menjalani rehabilitasi hingga 12 jam per hari. "Karena 6 minggu kemudian, saya harus segera berada di set dan 12 minggu kemudian saya harus bisa berlari kencang lagi,” cerita Tom.
BMW R nineT Scrambler akan muncul dalam adegan Mission Imposible Fallout. Sumber: auto.ndtv.com

Walau dokter tak yakin Tom bisa kembali melakukan aksi lagi dalam 9 bulan ke depan, Tom bersikeras. Ia menahan rasa sakit dan berlari kencang ketika syuting 6 bulan pascakejadian itu. Ia berharap syuting bisa segera selesai dan film rilis sesuai jadwal, Juli 2018.

Totalitas Tom bukan hal baru bagi koordinator aksi laga M:I 6, Wade Eastwood. Bukan cuma melompat gedung, Tom juga menerbangkan helikopter dengan posisi berbahaya dan bergelantungan di bawah helikopter. Aksi itu kata Wade sudah direncanakan Tom sejak tahun 2012.

Bahkan Tom sengaja menyewa pelatih untuk melakukan akrobatik di helikopter. Syuting dilakukan di Selandia Baru, satu-satunya tempat yang mengizinkan syuting aksi laga itu. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Aksi laga yang berbahaya itu 100 persen dilakukan Cruise," ungkap Wade.

Aksi lain yang tak kalah mendebarkan saat peraih 3 piala Golden Globe ini melakukan aksi terjun bebas dari sebuah pesawat militer. Demi memerankan adegan dengan baik ia melakukannya selama 106 kali. Ia lompat mengenakan masker oksigen dan kostum khusus. Setelahnya, ia jatuh bebas dengan kecepatan lebih dari 350 km per jam. 

Beratnya berbagai aksi laga yang dilakukan membuat adrenalin mantan suami Nicole Kidman melonjak.

“Saya harus makan 3 porsi makan malam. Tubuh saya tak memperoleh makanan yang cukup dan kaki saya sakit karena kelelahan adrenal (kelelahan kelenjar endokrin yang menghasilkan hormon). Rasanya menyenangkan," ucap Tom Cruise, aktot berpostur 170 cm ini.

TABLOIDBINTANG

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tom Cruise dan Paramount Menggarap Film Top Gun 3

15 Januari 2024

Tom Cruise mendapat penghargaan kehormatan Palme d'Or di Festival Film Cannes 2022 sebelum pemutaran film Top Gun: Maverick pada Rabu, 18 Mei 2022. Instagram/@topgunmovie.
Tom Cruise dan Paramount Menggarap Film Top Gun 3

Tom Cruise merencanakan film Top Gun 3 yang dikembangkan bersama rumah produksi Paramount


Aktor Valkyrie, Christian Oliver Tewas Bersama 2 Putrinya karena Kecelakaan Pesawat

6 Januari 2024

Christian Oliver. Foto: Gladys Magazine.
Aktor Valkyrie, Christian Oliver Tewas Bersama 2 Putrinya karena Kecelakaan Pesawat

Christian Oliver tewas dalam kecelakaan pesawat bersama dua putrinya dan pilot pesawat kecil yang ditumpanginya di Kepulauan Karibia.


Streaming Perdana Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One di Catchplay+

18 November 2023

Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One. Dok. CATCHPLAY+
Streaming Perdana Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One di Catchplay+

Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One sudah bisa disaksikan kembali di Catchplay+ setelah dirilis di bioskop pada Juli 2023.


Perilisan Mission: Impossible 8 hingga A Quiet Place: Day One Diundur

25 Oktober 2023

Tom Cruise saat menghadiri premier film terbarunya di Paris, Prancis, Kamis, 12 Juli 2018. Aktor tampan itu kembali beraksi sebagai agen IMF di film Mission Impossible keenam, Mission: Impossible-Fallout. REUTERS
Perilisan Mission: Impossible 8 hingga A Quiet Place: Day One Diundur

Buntut pemogokan SAG-AFTRA, film Mission: Impossible 8, A Quiet Place: Day One, dan SpongeBob SquarePants remsi ditunda penayangannya.


Emily Blunt Ingin Beradu Akting Lagi dengan Tom Cruise di Sekuel Edge of Tomorrow

4 Agustus 2023

Bintang film Edge of Tomorrow, Emily Blunt dan Tom Cruise. Dok. Dave J Hogan/IMDb
Emily Blunt Ingin Beradu Akting Lagi dengan Tom Cruise di Sekuel Edge of Tomorrow

Emily Blunt berharap dan sangat siap untuk membintangi sekuel Edge of Tomorrow, tergantung dari kesibukan Tom Cruise.


Tom Cruise Bakal Nonton Oppenheimer dan Barbie Bergantian di Akhir Pekan

19 Juli 2023

Tom Cruise menjadi salah satu aktor dengan bayaran tertinggi setelah sukses membintangi film Top Gun: Maverick. Film tersebut berhasil meraih keuntungan lebih dari USD 1 miliar dan menjadi film berpendapatan tertinggi di 2022. Hal ini pun menambah pendapatan Tom Cruise secara signifikan. Jumlah kekayaannya kini sekitar US$ 620 juta atau Rp 9,1 triliun. Foto: IMDB
Tom Cruise Bakal Nonton Oppenheimer dan Barbie Bergantian di Akhir Pekan

Tom Cruise mengajak pengikutnya menonton film-film yang tayang selama musim panas di bioskop


11 Tahun PSY Rilis Lagu Gangnam Style yang Mendunia, Ini Liriknya

15 Juli 2023

Rapper Korea Selatan Psy (tengah) saat tampil dalam konser KIIS FM's Jingle Ball di Los Angeles, California, Amerika Serikat, 3 Desember 2012 silam. Psy berencana untuk mengulang kembali kesuksesan lagu
11 Tahun PSY Rilis Lagu Gangnam Style yang Mendunia, Ini Liriknya

Lagu Gangnam Style yang dinyanyikan PSY dengan koreografinya mendunia 11 tahun lalu. Tom Cruise hingga Sekjen PBB Ban Ki Moon pun turut joget gayanya.


Kata Hayley Atwell tentang Rumor Kencan dengan Tom Cruise

10 Juli 2023

Hayley Atwel. AP/Chris Pizzello
Kata Hayley Atwell tentang Rumor Kencan dengan Tom Cruise

Rumor kencan Hayley Atwell dan Tom Cruise muncul pada akhir tahun 2020, ketika mereka terlibat dalam produksi film Mission Impossible.


Mengenal Hayley Atwell, Aktris yang Beradu Akting dengan Tom Cruise dalam Mission: Impossible 7

10 Juli 2023

Hayley Atwel. AP/Chris Pizzello
Mengenal Hayley Atwell, Aktris yang Beradu Akting dengan Tom Cruise dalam Mission: Impossible 7

Hayley Atwell menganggap lawan aktingnya itu, Tom Cruise sebagai paman


Sinopsis Mission: Impossible: Dead Reckoning Part One, Berlanjutnya Misi Berbahaya

9 Juli 2023

Tom Cruise
Sinopsis Mission: Impossible: Dead Reckoning Part One, Berlanjutnya Misi Berbahaya

Seri ketujuh Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One telah mendapatkan nilai sebesar 8,4 dari 10