Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tinggalkan Pasangan Bila Sudah Melihat Tanda Berikut

Reporter

image-gnews
Ilustrasi pasangan jenuh. Shutterstock
Ilustrasi pasangan jenuh. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hubungan cinta akan sukses jika ada ketertarikan di antara kedua pihak. Tidak heran jika rasa ingin tahu terhadap pasangan muncul. Pertanyaan yang sering muncul biasanya adalah apakah pasangan benar menyukai kita, lalu bagaimana tandanya?  

Untuk menjawab hal tersebut, Anda dapat menanyakan secara langsung atau dengan mencari tahu lewat beberapa tanda. Berikut tanda dia tidak tertarik dan menyukai Anda.

Tetap mendekati orang lain 
Jika menyukai Anda, bukankah dia akan menyingkirkan aplikasi kencan dan berhenti membuka komunikasi dengan lawan jenis yang tidak memiliki kepentingan? Jika sudah memperingatkannya dan dia tetap melakukan hal tersebut, berarti Anda bukan satu-satunya orang yang dia dekati. Ini merupakan tanda dia tidak serius menyukai Anda. 

Mengabaikan pesan  
Sebagian besar orang memiliki aktivitas atau kesibukan sendiri sehingga wajar bila terkadang tidak dapat secara langsung membalas berbagai pesan yang masuk. Orang akan cenderung mengusahakan dapat selalu terhubung dengan orang yang disukai atau dianggap penting baginya. Oleh karena itu, apabila dia sering mengabaikan pesan dan telepon, itu menjadi salah satu tanda dia tidak menyukai Anda. Terlebih jika dia tidak pernah memulai obrolan terlebih dulu. Sudah dipastikan dia memang tidak tertarik. 

Tidak pernah memulai
Tanda yang paling terlihat untuk mengetahui tertarik atau tidaknya orang adalah seberapa sering ia mendekati dan mencoba menghubungi lebih dulu. Jika hanya Anda yang selalu berinisiatif menghubunginya, ini harus dipertanyakan. Jangan-jangan cinta Anda hanya bertepuk sebelah tangan. 

Tidak punya waktu 
Pasangan tidak akan membiarkan Anda sendiri, menunggu terlalu lama tanpa kehadirannya. Jika benar-benar tertarik dan menyukai Anda, dia akan meluangkan waktu demi tetap berada di sisi. 

Memiliki naluri buruk terhadapnya 
Biasanya orang, terutama wanita, pasti memiliki intuisi terhadap sesuatu. Jika Anda memiliki naluri buruk terhadap pasangan, bisa saja hal tersebut memang benar terjadi. Biasanya wanita memiliki naluri yang kuat dalam menilai seseorang. Wanita cenderung dapat langsung mengetahui apabila pasangan tidak benar-benar menyukainya.  Semakin cepat menyadari dia tidak suka, semakin cepat pula Anda dapat meninggalkannya dan beralih ke orang lain yang memang menyukai Anda. 

Hanya menghubungi kala bosan 
Dia tidak pernah membuat rencana nyata sebelumnya. Tetapi di beberapa waktu tertentu, dia menghubungi terlebih dulu dan kembali bersikap acuh hingga mengabaikan Anda keesokan harinya. Bisa saja ini merupakan tanda dia tidak tertarik dan hanya menghubungi ketika sedang merasa bosan dan kesepian.  

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tidak memiliki tanda yang jelas 
Ketika orang benar-benar suka, Anda akan tahu. Jika  tidak tahu atau tidak yakin, pasti itu karena Anda tidak memilik sinyal atau tanda dia suka. Jika dia benar-benar tertarik, maka tandanya sangat jelas. Dia akan lebih perhatian dan selalu ada untuk orang yang disukainya. Jika tidak melakukan hal tersebut, maka dia memang tidak tertarik. 

Acuh setelah resmi berpacaran 
Pada masa pendekatan, sikapnya terasa begitu manis. Selalu ada, peduli, dan melakukan apa yang membuat Anda tersenyum. Setelah resmi berpacaran, Anda malah merasa sikapnya mulai berubah menjadi dingin, tidak seperti sebelumnya. Ini bisa menjadi tanda dia sudah tidak tertarik lagi. Jadi, Anda mengirim pesan kepadanya tetapi kemudian tidak mendapatkan satu pun balasan. Mungkin dia hanya sibuk? Atau mungkin Anda harus membuka mata. Jangan-jangan status hubungan ini hanya cocok untuk salah satu dan bukan dengannya. 

Tidak tertarik pada kehidupan Anda 
Dia tidak terlalu bertanya tentang hidup Anda karena sejujurnya dia tidak terlalu peduli. Ketika memberi tahu sesuatu, dia tidak benar-benar mendengarkan dan tidak akan pernah mengingat sepatah kata pun yang Anda ucapkan. Bahkan, dia juga tidak memberi tahu Anda tentang hidupnya. Dia tidak membiarkan Anda masuk ke kehidupannya karena tidak menginginkan Anda di dalam hidupnya. 

Tidak tertarik menjalin hubungan serius 
Pernahkah Anda mendengar dia mengatakan tidak tertarik menjalin hubungan? Bisa saja ini merupakan petunjuk dia enggan membina hubungan atau memang tidak suka pada Anda. Dengan mengutarakan hal itu, dia semacam memberi tanda agar Anda tidak lagi berharap padanya. 

Menghindari kontak fisik 
Ada ungkapan tindakan lebih bermakna dibandingkan hanya kata-kata. Orang yang tidak tertarik akan menjaga jarak. Dia tidak hanya memposisikan tubuh untuk membelakangi Anda tetapi juga menghindari kontak mata dan kontak fisik. Dia tidak akan menyentuh lengan hingga enggan memeluk Anda. Jika hal itu terjadi, satu hal yang pasti, dia tidak menyukai Anda. Apabila dia tidak memberi tahu lewat kata-katanya, maka secara tidak langsung tubuhnya akan memberikan tanda lewat tindakan sehari-hari. 

Baca juga: Trauma Akibat Perselingkuhan? Pulihkan dengan Cara Berikut

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Perhatikan Sinyalnya, Siapa Tahu Teman Sendiri adalah Belahan Jiwa Anda

1 jam lalu

Ilustrasi pasangan berbincang santai. Foto: Freepik.com/Our-Team
Perhatikan Sinyalnya, Siapa Tahu Teman Sendiri adalah Belahan Jiwa Anda

Berikut tujuh sinyal pasangan adalah belahan jiwa, siapa tahu dia teman sendiri yang sudah sering menghabiskan waktu bersama.


Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

2 hari lalu

Ilustrasi kencan (pixabay.com)
Tips agar Tak Salah Pilih Pasangan lewat Perjodohan

Buat yang sedang mencari pasangan melalui proses perjodohan atau kencan kilat, perhatikan beberapa hal penting berikut agar tak salah pilih.


Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

2 hari lalu

Ilustrasi pasangan kencan. Foto: Unsplash.com/Nathan Dumlao
Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

Berikut ragam kegiatan luar ruangan yang bisa dilakukan bersama pasangan, kencan sambil berjemur dan menghirup udara segar.


Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

3 hari lalu

Ilustrasi dua wanita mengobrol. shutterstock.com
Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

Kebanyakan orang malas bersikap ramah dan mengobrol dengan orang asing. Padahal bicara dengan mereka tak selalu buruk, asalkan tetap waspada.


Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

4 hari lalu

Ilustrasi pasangan. dailymail.co.uk
Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

Merasa terjebak dalam hubungan tak bahagia? Berikut tanda Anda harus mengakhiri hubungan karena sudah tak mungkin diperbaiki.


Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

5 hari lalu

Ilustrasi pernikahan. Shutterstock
Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

Perhatikan hal ini sebelum menikah mengingat penyebab perceraian dalam masyarakat biasanya multifaktor.


Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

7 hari lalu

Ilustrasi suami istri konsultasi ke dokter. redrockfertility.com
Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

Perjodohan memang tak selalu berjalan mulus apalagi bila tanpa cinta. Berikut beberapa persoalan yang bisa muncul bila menikah karena dijodohkan.


Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

9 hari lalu

Ilustrasi keluarga. Freepik.com
Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa cinta atau kasih sayang yang digunakan untuk mengungkapkan perhatian pada orang lain.


3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

9 hari lalu

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya. Foto: Canva
3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.


Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

10 hari lalu

Tom Cruise menjadi salah satu aktor dengan bayaran tertinggi setelah sukses membintangi film Top Gun: Maverick. Film tersebut berhasil meraih keuntungan lebih dari USD 1 miliar dan menjadi film berpendapatan tertinggi di 2022. Hal ini pun menambah pendapatan Tom Cruise secara signifikan. Jumlah kekayaannya kini sekitar US$ 620 juta atau Rp 9,1 triliun. Foto: IMDB
Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

Tim peneliti dari Portugal menemukan wanita lebih suka pria yang murah senyum dibanding yang maskulin. Ini alasannya.