2 Jenis Tes Kepribadian, Apa Saja?

Reporter

Editor

Bram Setiawan

Ilustrasi Kepribadian (pixabay.com)
Ilustrasi Kepribadian (pixabay.com)

TEMPO.CO, JakartaTes kepribadian merupakan metode untuk menilai susunan sikap. Pengujian dan penilaian kepribadian merujuk pola karakteristik sifat yang ditunjukkan orang di berbagai situasi.

Teori kepribadian yang paling populer Big Five Personality. Teori itu menunjukkan kepribadian individu terdiri atas lima dimensi, yaitu ekstraversi, keramahan, kesadaran, neurotisisme, dan keterbukaan.

Misalnya gambaran sikap keterbukaan, mengutip National Library of Medicine, sifat ini memiliki karakteristik seperti imajinasi dan wawasan. Seseorang yang bersifat kepribadian ini cenderung kreatif dan corak pemikirannya abstrak. Sifat ini ingin tahu tentang segala hal yang ada dunia dan selalu bersemangat untuk mempelajari berbagai hal baru, termasuk menelisik pengalaman.

Apa itu tes kepribadian?

Merujuk Verywell Mind, tes kepribadian dibedakan menjadi dua jenis:

  1. Inventarisasi

Inventarisasi laporan diri melibatkan peserta tes untuk membaca pertanyaan, kemudian menilai seberapa baik pertanyaan atau pernyataan itu berlaku untuk mereka.

Inventarisasi laporan diri yang paling umum adalah Minnesota Multiphasic Personality Inventory (MMPI). Inventarisasi diri relatif mudah dikelola, memiliki reliabilitas (andal) dan validitas (ketepatan) yang jauh lebih tinggi daripada tes proyektif.

  1. Tes proyektif

Tes proyektif melibatkan penyajian tes menggunakan adegan, objek atau skenario,  kemudian meminta peserta tes memberikan interpretasi terhadap poin tes. Adapun tes proyektif paling populer, yaitu Rorschach Inkblot.

Tes proyektif paling sering digunakan dalam pengaturan psikoterapi yang memungkinkan terapis mengumpulkan banyak informasi tentang klien. Tes kepribadian biasanya digunakan untuk menilai teori, mengevaluasi efektivitas terapi, memeriksa masalah psikologis, melihat perubahan kepribadian.

DELFI ANA HARAHAP

Baca: 5 Manfaat Tes Kepribadian Calon Karyawan bagi Perusahaan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.








5 Pekerjaan yang Cocok untuk Orang Ekstrovert

3 hari lalu

Ilustrasi wanita mengobrol. Freepik.com/Drobotdean
5 Pekerjaan yang Cocok untuk Orang Ekstrovert

Seseorang yang memiliki tipe kepribadian ekstrovert tentu akan merasa bersemangat bila bekerja dengan menghabiskan waktu bersama orang-orang.


Psikolog Sebut Tekanan Teman Sebaya Pengaruhi Tawuran Remaja

4 hari lalu

Ilustrasi tawuran. Dok. TEMPO/Dian Triyuli Handoko
Psikolog Sebut Tekanan Teman Sebaya Pengaruhi Tawuran Remaja

Psikolog mengatakan tekanan teman sebaya menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi kekerasan remaja dan tawuran antarkelompok.


Mengenal Tes Myers-Briggs Type Indicator atau MBTI

15 hari lalu

Tes MBTI atau Indikator Tipe Myers-Briggs adalah tes kepribadian yang paling banyak digunakan di dunia. (Canva)
Mengenal Tes Myers-Briggs Type Indicator atau MBTI

Indikator tes MBTI penilaian kepribadian pertanyaan tentang preferensi seseorang dalam empat hal.


Tips Power Dressing agar Lebih Percaya Diri di Tempat Kerja

26 hari lalu

Ilustrasi busana kantor. shutterstock.com
Tips Power Dressing agar Lebih Percaya Diri di Tempat Kerja

Mulai dari memilih warna yang tepat hingga bahasa tubuh, lihat lima tips berpakaian untuk membantu lebih percaya diri di tempat kerja.


Tingkatkan Karir dengan Citra Diri yang Positif

26 hari lalu

Ilustrasi pekerja keras. Freepik/Arthurhidden
Tingkatkan Karir dengan Citra Diri yang Positif

Orang berupaya membangun citra diri yang baik, salah satunya dengan manajemen kesan, agar karir dan pekerjaan lancar. Apa yang harus diperhatikan?


Pengaruhi Psikologis pada Anak yang Melewatkan Sarapan

32 hari lalu

Ilustrasi anak sarapan (pixabay.com)
Pengaruhi Psikologis pada Anak yang Melewatkan Sarapan

Kebiasaan melewatkan sarapan dapat mempengaruhi psikologis anak. Salah satunya kehilangan fokus sehingga sulit mengikuti pelajaran di sekolah


Membohongi Diri, Apa Penyebabnya?

33 hari lalu

Ilustrasi berbohong. Shutterstock
Membohongi Diri, Apa Penyebabnya?

Dorongan orang membohongi diri salah satunya mempertahankan ketaktahuan, sengaja menghindari informasi yang bisa menurunkan motivasi


Pentingnya Komunikasi Orang Tua dan Anak serta Dampak Psikologisnya

33 hari lalu

Ilustrasi keluarga. Freepik.com
Pentingnya Komunikasi Orang Tua dan Anak serta Dampak Psikologisnya

Komunikasi orang tua dan anak penting demi memperkuat hubungan keluarga sekaligus memberikan dampak psikologis yang positif bagi anak.


Pola Asuh Tepat, Kunci Pembentukan Kepribadian Anak

33 hari lalu

Ilustrasi orang tua baru. Foto: Pixabay.com/Stephanie Pratt
Pola Asuh Tepat, Kunci Pembentukan Kepribadian Anak

Psikolog mengatakan pola asuh yang tepat dapat menjadi kunci utama pembentukan karakter positif pada diri anak.


Berulang Teringat Hal yang Belum Tuntas, Apa Itu Efek Zeigarnik?

34 hari lalu

Ilustrasi wanita bekerja dalam kondisi cemas. Foto: Unsplash.com/Icons8 Team
Berulang Teringat Hal yang Belum Tuntas, Apa Itu Efek Zeigarnik?

Efek Zeigarnik kondisi psikologis terkait kecenderungan mengingat hal yang belum tuntas daripada lainnya yang telah diselesaikan