Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Cara Mudah Turunkan Tekanan Darah Tanpa Obat

Reporter

Editor

Nurhadi

Ilustrasi cek tekanan darah. shutterstock.com
Ilustrasi cek tekanan darah. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, JakartaTekanan darah tinggi atau juga dikenal sebagai hipertensi adalah kondisi berbahaya yang dapat meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke. Seringkali hipertensi tidak menunjukkan gejala yang signifikan. Tetapi seiring berjalannya waktu, kondisi ini dapat mengancam kesehatan Anda. Sehingga Anda perlu menurunkan tekanan darah jika Anda mengidap hipertensi. 

Melansir Mayo Clinic, jenis obat yang diresepkan dokter untuk menurunkan tekanan darah tinggi tergantung pada pengukuran tekanan darah dan kondisi kesehatan pasien. Umumnya, jenis obat yang dipakai berupa diuretik, angiotensin-converting enzyme (ACE) inhibitor, angiotensin II receptor blockers (ARB), dan jenis obat-obatan lainnya. 

Meski demikian, metode menurunkan tekanan darah tinggi tidak selalu harus menggunakan obat. Melalui perubahan gaya hidup yang sehat, diklaim ampuh membantu menurunkan tekanan darah Anda. Berikut lima cara menurunkan tekanan darah tanpa memerlukan resep obat dari dokter, seperti dilansir dari Providence

1. Bermeditasi 

Meditasi atau aktivitas yang bertujuan menenangkan sistem saraf dengan berdiam diri dipercaya mampu turunkan tekanan darah. Latihan pernapasan dalam meditasi membantu menenangkan sistem saraf simpatik Anda. Teknik ini juga mendorong aliran darah ke jaringan tubuh. Saat diafragma Anda bergerak naik turun, akan memudahkan darah mengalir ke jantung. 

2. Banyak minum air putih 

Perbanyak minum air putih sangat dianjurkan bagi Anda yang memiliki tekanan darah tinggi. Kebiasaan baik ini selain mengatasi dehidrasi juga mampu melebarkan pembuluh darah dan arteri. Jika tubuh terhidrasi dengan baik, jantung Anda tidak harus bekerja keras untuk memompa darah ke pembuluh darah dan otot Anda. 

3. Coba teknik refleksologi 

Teknik ini dapat dilakukan pada titik-titik tekanan di sepanjang leher, lengan, dan kaki. Teknik refleksologi dan akupresur telah diteliti untuk akan khasiatnya dalam mengatasi tekanan darah tinggi. Namun, beberapa catatan melaporkan bahwa teknik ini bisa menurunkan tekanan darah tinggi, tetapi hanya pada manfaat dan waktu yang terbatas. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Perbanyak makan ikan, buah mentah, dan sayuran 

Kandungan kalium dari sayuran hijau dapat membantu ginjal Anda menghilangkan natrium melalui urine. Dalam hal ini, juga membantu menurunkan tekanan darah Anda. 

5. Berjemur di terik matahari 

Sinar matahari dapat mengubah nitrat yang disimpan di kulit Anda menjadi oksida nitrat. Senyawa ini membantu melebarkan sirkulasi aliran pembuluh darah Anda. Apabila aktivitas berjemur matahari membuat kulit Anda gosong, Anda bisa menyiasatinya dengan menggunakan krim khusus untuk melindungi kulit Anda. 

HARIS SETYAWAN

Baca juga: Turunkan Tekanan Darah Tinggi Secara Instan dengan Cara Ini

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Hipertensi Jadi Silent Killer, Yuk Rutin Cek Tekanan Darah

13 jam lalu

Ilustrasi hipertensi (Pixabay.com)
Hipertensi Jadi Silent Killer, Yuk Rutin Cek Tekanan Darah

1 dari 3 orang Indonesia mengidap hipertensi. Para pasien hipertensi tidak memiliki keluhan. Penting untuk deteksi dini dengan cek tekanan darah rutin


Tips Mencegah Tanning dan Masalah Kulit Lain akibat Paparan Sinar Matahari

1 hari lalu

Ilustrasi tanning / berjemur sinar matahari (Pixabay)
Tips Mencegah Tanning dan Masalah Kulit Lain akibat Paparan Sinar Matahari

Tanning disebabkan oleh paparan sinar matahari berlebih yang merangsang sel melanosit untuk membuat lebih banyak pigmen melanin.


4 Pilihan Cara Mengobati Hiperpigmentasi

1 hari lalu

Ilustrasi masalah kulit (pixabay.com)
4 Pilihan Cara Mengobati Hiperpigmentasi

Jika Anda mengalami hiperpigmentasi berikut ini beberapa cara mengatasi hiperpigmentasi yang perlu diketahui


Cara Menggunakan Minyak Kelapa untuk Menyembuhkan Kulit Terbakar Sinar Matahari

1 hari lalu

Ilustrasi minyak kelapa. Freepik.com/Jcomp
Cara Menggunakan Minyak Kelapa untuk Menyembuhkan Kulit Terbakar Sinar Matahari

Jika ingin menggunakan minyak kelapa untuk menyembuhkan kulit setelah terbakar sinar matahari ada beberapa hal yang perlu dketahui


Wajib Pakai Tabir Surya Ketahui 5 Hal yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan

2 hari lalu

Ilustrasi perempuan memakai tabir surya di dalam ruangan. Foto: Freepik.com/lookstudio
Wajib Pakai Tabir Surya Ketahui 5 Hal yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan

Sering kali ada kebingungan tentang formula tabir surya terbaik untuk digunakan, atau seberapa banyak yang harus diaplikasikan


Ini Penyebab Anhidrosis, Ketidakmampuan Tubuh untuk Berkeringat

5 hari lalu

Ilustrasi berkeringat. Shutterstock.com
Ini Penyebab Anhidrosis, Ketidakmampuan Tubuh untuk Berkeringat

Anhidrosis adalah kondisi medis di mana seseorang mengalami ketidakmampuan untuk berkeringat secara normal.


Diringkus Polda Metro, Sindikat Perdagangan Obat Ilegal juga Palsukan Obat Interlac untuk Bayi

7 hari lalu

Konferensi pers kasus pengedaran obat dan suplemen palsu di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu, 31 Mei 2023. Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menangkap sebanyak 5 tersangka berinisial IB, I, FS, FZ, dan S sebagai penjual dan total barang bukti 77.061 obat tanpa izin edar yang terdiri dari sirup, pil dan salep dari berbagai merek, tersangka diancam pidana penjara paling lama 15 tahun kurungan penjara atau denda 1,5 miliar. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Diringkus Polda Metro, Sindikat Perdagangan Obat Ilegal juga Palsukan Obat Interlac untuk Bayi

Sindikat perdagangan obat ilegal yang ditangkap Polda Metro, juga memalsukan obat Interlac untuk bayi. Ketahui cara membedakannya dengan yang asli.


Sindikat Perdagangan Obat Ilegal di Jakarta Punya 9 Gudang, Siapa Pemasoknya?

7 hari lalu

Konferensi pers kasus pengedaran obat dan suplemen palsu di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu, 31 Mei 2023. Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menangkap sebanyak 5 tersangka berinisial IB, I, FS, FZ, dan S sebagai penjual dan total barang bukti 77.061 obat tanpa izin edar yang terdiri dari sirup, pil dan salep dari berbagai merek, tersangka diancam pidana penjara paling lama 15 tahun kurungan penjara atau denda 1,5 miliar. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Sindikat Perdagangan Obat Ilegal di Jakarta Punya 9 Gudang, Siapa Pemasoknya?

Polda Metro menangkap pelaku perdagangan obat ilegal, bagian dari sebuah sindikat. Punya 9 gudang penyimpanan. Ada pemasok atau punya pabrik sendiri?


Khasiat Jamur untuk Membantu Kendalikan Tekanan Darah

8 hari lalu

Ilustrasi jamur putih. Shutterstock
Khasiat Jamur untuk Membantu Kendalikan Tekanan Darah

Penelitian menyebut makan jamur dapat membantu mengendalikan tekanan darah sehingga bahan makanan tersebut berguna bagi penderita hipertensi.


Minum Suplemen di Antara Obat Resep, Perhatikan Interaksinya

9 hari lalu

Ilustrasi minum obat. TEMPO/Subekti
Minum Suplemen di Antara Obat Resep, Perhatikan Interaksinya

Interaksi merupakan hal yang dapat membuat obat yang diminum menjadi kurang efektif. Bagaimana kaitan dengan suplemen?