Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Khasiat Buah Naga, Bisa Bentengi dari Kolesterol Jahat

image-gnews
Buah naga (Hylocereus undotus) di perkebunan buah naga desa Sinduarjo, Ngaglik, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (10/1). Menjelang Imlek, permintaan buah naga meningkat dengan harga Rp 20 ribu perkilogram. ANTARA/ Wahyu Putro A
Buah naga (Hylocereus undotus) di perkebunan buah naga desa Sinduarjo, Ngaglik, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (10/1). Menjelang Imlek, permintaan buah naga meningkat dengan harga Rp 20 ribu perkilogram. ANTARA/ Wahyu Putro A
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBuah naga dikenal sebagai salah satu superfood karena kandungannya yang baik untuk kesehatan tubuh. Selain enak dimakan, buah naga juga diyakini menyimpan banyak manfaat karena kandungan nutrisinya.

Dilansir heatlhline.com, Beberapa nutrisi tersebut mulai dari antioksidan, magnesium. kalsium, fosfor, hingga karbohidrat.  Berikut adalah khasiat buah naga untuk kesehatan tubuh: 

1. Mencegah penuaan dini

Dilansir pharmeasy.in, kandungan antioksidan dalam buah naga membantu menjaga kekencangan kulit melawan radikal bebas yang menjadi penyebab kanker. Buah naga juga diperkaya oleh beberapa zat penting yang dibutuhkan sel-sel tubuh antara lain fosfor dan fosfolipid. Kedua zat ini dapat mencegah penuaan dini. Kandungan vitamin C-nya dapat membantu kulit lebih cerah

2. Menjaga daya tahan tubuh

Dilansir healthline.com, vitamin C dan karotenoid dalam buah naga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mencegah infeksi dengan melindungi sel darah putih dari kerusakan. Kandungannya juga membantu menstimulasi antioksidan. Selain itu, kandungan vitamin B1, B2, B3, kalsium, fosfor, zat besi, protein, niasin, dan serat juga berkontribusi meningkatkan daya tahan tubuh.

3. Menstabilkan gula darah

Kandungan serat yang tinggi dalam buah naga dapat membantu menstabilkan tingkat gula darah. Melansir webmd.com, manfaat buah naga dapat menggantikan sel-sel yang rusak di pankreas yang membuat insulin, hormon tubuh yang berfungsi memecah gula, 

4. Menyehatkan sistem pencernaan 

Melansir stylecraze.com, buah naga baik untuk sistem pencernaan karena kandungan seratnya yang tinggi. Serat yang kaya membuat buah naga mengandung prebiotik, buah naga berpotensi meningkatkan keseimbangan bakteri baik di usus. Serat makanan juga meningkatkan pergerakan usus dan mengobati kondisi seperti sembelit, sindrom iritasi usus besar (IBS), dan masalah gastrointestinal. 

5. Menurunkan kadar kolesterol jahat

Buah naga dapat dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Sebuah studi dalam jurnal Pharmacognosy Research pada 2010, menemukan, konsumsi buah naga bisa menurunkan risiko berkembangnya penyakit jantung dan tekanan darah tinggi. Selain itu, buah eksotik ini juga merupakan sumber lemak tak jenuh yang bagus untuk menjaga kesehatan jantung.

Pilihan Editor: Disebut Superfood, Ini Manfaat Konsumsi Buah Naga

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Inilah 10 Buah dan Sayuran Berwarna Ungu yang Kaya Manfaat bagi Kesehatan

2 hari lalu

Ilustrasi buah-buahan/ toko buah. REUTERS/Lucas Jackson
Inilah 10 Buah dan Sayuran Berwarna Ungu yang Kaya Manfaat bagi Kesehatan

Sayuran dan buah berwarna ungu menawarkan berbagai manfaat kesehatan yang luar biasa.


Kondisi Kolesterol Tinggi Bisa Muncul di Wajah dan Mata, Kenali Cirinya

4 hari lalu

Ilustrasi ciri-ciri kolesterol tinggi pada wanita. Foto: Canva
Kondisi Kolesterol Tinggi Bisa Muncul di Wajah dan Mata, Kenali Cirinya

Berbagai gejala dan tanda di tubuh dapat mengingatkan masyarakat tentang rentannnya saah kolesterol tinggi yang bisa berujung da penyakit jantung.


Saran buat Jemaah Haji dengan Diabetes dari Pakar Diet

5 hari lalu

Ilustrasi diabetes. Freepik.com
Saran buat Jemaah Haji dengan Diabetes dari Pakar Diet

Jemaah haji dengan diabetes diminta mengatur pola makan agar kadar gula darah stabil selama beribadah di Tanah Suci.


Mengapa Penderita Kolesterol Sebaiknya Menghindari Masakan Bersantan?

9 hari lalu

ilustrasi makanan bersantan (pixabay.com)
Mengapa Penderita Kolesterol Sebaiknya Menghindari Masakan Bersantan?

Saalah satu yang wajib dihindari penderita kolesterol adalah makanan bersantan. Kenapa?


Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

16 hari lalu

Buah Nanas. Freepik.com/8photo
Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

Buah nanas memang kaya vitamin dan mineral. Tapi tak semua orang bisa leluasa memakan buah ini. Berikut yang sebaiknya menghindari.


Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

18 hari lalu

Ilustrasi stres. TEMPO/Subekti
Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.


Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

19 hari lalu

Samsung Galaxy Watch6 dan Galaxy Watch6 Classic. Foto: Samsung
Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

Sebuah laporan terbaru dari Korea Selatan mengungkapkan fitur sensor kesehatan penting yang dapat dimiliki Samsung Galaxy Watch 7.


Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

20 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

Gejala kolesterol tahapan lanjut dapat dilihat secara fisik dan dirasakan tubuh. Antara lain, bisa ditandai dari wajah. Apa saja?


12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

21 hari lalu

Ilustrasi ciri-ciri kolesterol tinggi pada wanita. Foto: Canva
12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.


Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

21 hari lalu

Ilustrasi stroke. autoimuncare.com
Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

Masyarakat diimbau mengontrol gula darah, tekanan darah, dan kolesterol demi mencegah serangan stroke yang bisa datang kapan pun.