Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

6 Penyebab Orang Sering Sakit

Reporter

image-gnews
Ilustrasi pria sakit. Nbc.news.com
Ilustrasi pria sakit. Nbc.news.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat menyebut rata-rata orang dewasa terserang flu dua 2-3 kali setahun, khususnya wanita berusia 20-30 tahun yang lebih sering daripada pria. Pakar penyakit menular dan epidemiologi di Texas Health Resources di Bedford, Texas, Nikhil Bhayani menyebut faktor lain yang berperan dan banyak di antaranya terkait gaya hidup yang dapat dikendalikan.

Berikut beberapa penyebab utama orang sering sakit, dilansir dari Well and Good

Kurang tidur
Menurut Bhayani, kurang tidur sangat mengganggu kemampuan tubuh untuk melawan kuman. Orang yang hanya tidur enam jam per malam memiliki kemungkinan empat kali lebih besar terserang flu saat terpapar virus dibanding yang tidur tujuh jam atau lebih, jumlah yang direkomendasikan untuk orang dewasa, menurut uji klinis penting dalam Sleep. CDC menganjurkan orang dewasa tidur setidaknya tujuh jam setiap malam sementara anak dan remaja harus tidur lebih lama lagi.

Stres
Menurut studi Perspectives in Psychological Science tahun 2021 yang meneliti faktor-faktor yang membuat orang lebih rentan terhadap COVID-19 kemungkinannya sekitar dua kali lebih besar. Seperti halnya kurang tidur, tingkat stres kronis yang tinggi dapat menekan sistem kekebalan tubuh. Akibatnya, kuman lebih mudah menyelinap melewati sistem pertahanan tubuh dan menyebabkan infeksi, menurut Cleveland Clinic.

Kondisi kesehatan yang mendasari
Memiliki masalah kesehatan kronis, terutama yang melemahkan atau menekan sistem kekebalan tubuh, dapat meningkatkan risiko lebih sering sakit. Pada dasarnya, jika sistem imun yang terikat tugas-tugas lain yang berkaitan dengan kondisi kronis, maka kemampuannya melawan kuman akan berkurang. Konsumsi obat-obatan tertentu untuk mengelola kondisi tersebut, seperti imunosupresan atau obat-obatan biologis, dapat memperparah efeknya, menurut tinjauan umum Annals of Allergy, Asthma, and Immunology tahun 2021.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lingkungan
Menghabiskan waktu lebih banyak di tempat yang banyak kuman memungkinkan tertular penyakit lebih besar. Bersentuhan dengan permukaan yang lebih banyak kuman seperti gagang pintu umum, troli belanja, perangkat elektronik, serta tombol lift menurut CDC memperbesar kemungkinan tertular penyakit.

Tertular dari anak
Orang tua yang hanya memiliki satu anak di rumah memiliki kemungkinan 28 persen lebih besar terserang infeksi virus sepanjang tahun dibanding orang dewasa yang tidak tinggal bersama anak, demikian temuan studi Penyakit Menular Klinis terdahulu. Memiliki dua anak atau lebih menyebabkan risiko tersebut lebih tinggi lagi.

Kekurangan nutrisi tertentu
Vitamin C, D, dan E, serta mineral seperti seng dan selenium berperan penting dalam mendukung fungsi kekebalan tubuh. Jika kekurangan vitamin dalam jangka waktu yang lama, Anda dapat lebih rentan jatuh sakit. Demikian kesimpulan ulasan tahun 2024 di Nutrients. CDC menyebut cara mencegah penyakit dan meningkatkan sistem imun adalah membiasakan mencuci tangan, makan makanan sehat, bergerak setiap hari, tidur cukup, luangkan waktu untuk bersantai, dan vaksinasi.

Pilihan Editor: Anak Sakit, Kapan Boleh Tetap Sekolah atau di Rumah Saja?

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sidang Helena Lim Ditunda Gara-gara Lehernya Kram

19 jam lalu

Terdakwa kasus dugaan korupsi pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah izin usaha pertambangan PT Timah Tbk tahun 2015-2022, Helena Lim menjalani sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin, 9 September 2024. Dalam sidang ini, jaksa penuntut hukum Kejaksaan Agung menghadirkan tiga saksi yaitu karyawan PT Timah Tbk Mochtar Reza Pahlevi, Emil Emindra, dan MB Gunawan. TEMPO/Imam Sukamto
Sidang Helena Lim Ditunda Gara-gara Lehernya Kram

Terdakwa kasus dugaan korupsi timah, Helena Lim, batal menjalani sidang hari ini karena sakit. Sidangnya ditunda pekan depan.


Kenali Gejala Sepsis Berikut dengan Segera untuk Selamatkan Nyawa

2 hari lalu

Ilustrasi diare. lifeworkswellnesscenter.com
Kenali Gejala Sepsis Berikut dengan Segera untuk Selamatkan Nyawa

Sepsis terjadi ketika sistem imun tubuh menyerang kekebalan sendiri saat terjadi infeksi. Segera kenali gejalanya agar tak membahayakan nyawa.


Cegah Infeksi Berulang di Musim Pancaroba dengan Cerdik dan Ceria

5 hari lalu

Ilustrasi cuci tangan. Dok. Save The Children
Cegah Infeksi Berulang di Musim Pancaroba dengan Cerdik dan Ceria

Hindari penyakit selama musim pancaroba dengan melakukan langkah Cerdik dan Ceria. Cek maksudnya.


Anak Sakit, Kapan Boleh Tetap Sekolah atau di Rumah Saja?

6 hari lalu

Ilustrasi Anak Sakit/Halodoc
Anak Sakit, Kapan Boleh Tetap Sekolah atau di Rumah Saja?

Orang tua boleh khawatir bila anak sakit tapi bukan berarti otomatis tak mengizinkan ke sekolah. Kapan anak sakit harus di rumah atau tetap sekolah?


Penyakit yang Umum Menular di Sekolah dan Cara menghindarinya

8 hari lalu

Ilustrasi anak sakit flu/pilek. Shutterstock.com
Penyakit yang Umum Menular di Sekolah dan Cara menghindarinya

Bergulat dengan penyakit seperti pilek, sakit perut, dan flu membuat anak-anak stres. Berikutsaran agar anak tak gampang tertular penyakit di sekolah.


Cara Mengatur Konsumsi Buah Harian

12 hari lalu

Ilustrasi wanita makan buah apel. Foto: Freepik.com/lifestylememory
Cara Mengatur Konsumsi Buah Harian

Makan buah setiap hari dapat membantu menurunkan risiko terkena berbagai penyakit.


Madu Hutan Hingga Temulawak Bantu Dukung Sistem Kekebalan Tubuh Wanita Lawan Risiko Kanker

13 hari lalu

Ilustrasi temulawak. Freepik
Madu Hutan Hingga Temulawak Bantu Dukung Sistem Kekebalan Tubuh Wanita Lawan Risiko Kanker

Bahan herbal seperti madu hutan, temu putih, meniran, dan temulawak dapat mendukung sistem kekebalan tubuh wanita dengan melawan risiko kanker.


UNICEF Dukung Pengadaan Vaksin Cacar Monyet untuk Darurat

15 hari lalu

Ilustrasi MPOX. Shutterstock
UNICEF Dukung Pengadaan Vaksin Cacar Monyet untuk Darurat

Vaksin cacar monyet yang diinisiatif UNICEF ini nantinya akan didistribusikan pada negara-negara dengan wabah cacar monyet terburuk


Waspada Monkeypox, Bandara Soekarno-Hatta Siapkan Fasilitas dan Protokol Terbaru

18 hari lalu

An illustration of a monkeypox vaccine. (ANTARA/Shutterstock/am/rst)
Waspada Monkeypox, Bandara Soekarno-Hatta Siapkan Fasilitas dan Protokol Terbaru

Bandara Soekarno-Hatta meningkatkan kewaspadaan terhadap penyebaran monkeypox seiring dengan peningkatan kasus penyakit itu di berbagai negara.


Penyakit yang Dapat Dicegah dengan Jalan Kaki

19 hari lalu

Ilustrasi jalan kaki. Telegraph.co.uk
Penyakit yang Dapat Dicegah dengan Jalan Kaki

Olahraga jalan kaki memiliki manfaat yang luar biasa untuk kesehatan dan mengobati beberapa penyakit.