Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Seperti Apa Cara Kerja Otak untuk Memunculkan Nafsu Makan?

Reporter

Editor

Bram Setiawan

image-gnews
Ilustrasi pria makan sehat atau sayur. shutterstock.com
Ilustrasi pria makan sehat atau sayur. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, JakartaNafsu makan perlu terjaga secara baik supaya tubuh mendapat asupan gizi. Jika nafsu makan buruk, maka akan mengganggu kesehatan, karena menurunnya keinginan untuk bersantap. Rasa lapar yang terasa dipengaruhi pengaturan fisiologi di otak, terutama hipotalamus (pelepasan hormon), sebagaimana dikutip dari Buku Ajar Fisiologi Kedokteran.

Penelitian menunjukkan, bahwa bagian dari sel hipotalamus mempengaruhi pengeluaran hasil kelenjar beberapa hormon penting.  Keseimbangan yang mengatur energi dan metabolisme itu berasal dari adrenal, tiroid, dan sel kelenjar ludah perut (pankreas), sebagaimana dikutip dari tesis Universitas Indonesia yang ditulis Hendro Djoko Tjahjono berjudul Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Nafsu Makan pada Pasien dengan Penyakit Pernafasan Obstruksi Kronis di RSUD Dr. M. Soewandhie Surabaya.

Hipotalamus menerima sinyal saraf dari saluran pencernaan yang memberikan informasi tentang isi lambung. Sinyal kimiawi itu dari zat nutrisi dalam darah (glukosa, asam amino, dan asam lemak). Adapun yang lain sinyal hormon, jaringan lemak dan saraf terluar (penglihatan, penciuman, dan pengecapan).

Di salah satu bagian dari hipotalamus terdapat pusat rasa kenyang (nukleus ventromedial).  Bagian itu yang memiliki banyak saraf rangsangan pembawa pesan dalam tubuh (neurotransmitter) yang mempengaruhi perilaku makan.

Ada beberapa zat dalam tubuh yang mampu mempengaruhi ihwal makan. Zat oreksigenik yang mendorong adanya rasa lapar. Ada pula zat anoreksigenik yang menekan nafsu makan.  Hipotalamus merasakan adanya proses penyimpanan energi melalui  hormon yang dilepaskan oleh sel-sel lemak ke dalam aliran darah (leptin). Itu akan mempengaruhi wilayah otak yang mengatur perilaku untuk makan secukupnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kadar leptin dalam darah akan meningkat selama berpuasa. Setelah itu akan drastic menurun ketika selesai makan. Beberapa hal itulah yang menunjukkan, bahwa hormon ini berperan merangsang perilaku makan.

NAUFAL RIDHWAN ALY

Baca: Stres Bisa Menyebabkan Pola Makan yang Berlebihan, Kenapa?

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ini Bahaya Sleep Apnea yang Sering Disepelekan

2 hari lalu

Ilustrasi tidur siang. Pexels/Ketut Subiyanto
Ini Bahaya Sleep Apnea yang Sering Disepelekan

Sleep apnea adalah suatu kondisi yang menyebabkan orang berhenti bernapas secara berkala saat mereka sedang tidur.


Rutin Aktivitas Olahraga, Apa Saja Manfaatnya?

4 hari lalu

Ilustrasi wanita lari di atas tangga. Unsplash.com/EV
Rutin Aktivitas Olahraga, Apa Saja Manfaatnya?

Olahraga bukan hanya tentang membentuk tubuh atau memperkuat otot


Faktor yang Mempercepat Penuaan Otak, Kesepian sampai Kurang Pendidikan

6 hari lalu

Ilustrasi wanita kesepian. shutterstock.com
Faktor yang Mempercepat Penuaan Otak, Kesepian sampai Kurang Pendidikan

Para ilmuwan menemukan beberapa faktor dan kebiasaan yang tampak tak berbahaya bisa mempercepat penuaan otak.


Memahami Produksi Adrenalin dan Tugasnya bagi Tubuh

9 hari lalu

Ilustrasi hormon adrenalin. shutterstock.com
Memahami Produksi Adrenalin dan Tugasnya bagi Tubuh

Adrenalin juga dikenal sebagai efinefrin, hormon yang biasanya diproduksi saat tubuh menghadapi situasi yang menegangkan atau bikin stres.


Inilah 8 Penyebab Pikun Datang Lebih Cepat

9 hari lalu

Ilustrasi orang lupa
Inilah 8 Penyebab Pikun Datang Lebih Cepat

Pikun diartikan sebagai penurunan fungsi bagian luar jaringan otak atau cortex yang menyebabkan penurunan intelektual.


Tak Ingin Pikun Usia Muda? Lakukan Tips Berikut

9 hari lalu

Ilustrasi orang lupa
Tak Ingin Pikun Usia Muda? Lakukan Tips Berikut

Gaya hidup membantu untuk mengurangi resiko pikun sampai demensia alzheimer.


10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

22 hari lalu

Ilustrasi otak. medicalnews.com
10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.


Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

22 hari lalu

Ilustrasi orang lupa
Sering Lupa? Lakukan 5 Tips Berikut untuk Meningkatkan Daya Ingat

Dengan menerapkan tips-tips ini dalam kehidupan sehari-hari, Anda dapat meningkatkan daya ingat Anda dan mengurangi kecenderungan untuk lupa.


Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

23 hari lalu

Ilustrasi orang lupa
Tidak Selalu Buruk, Berikut 5 Manfaat Lupa untuk Kerja Memori Otak

Lupa ternyata memiliki manfaat penting untuk kesehatan otak dan kreativitas Anda.


Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

25 hari lalu

Ilustrasi dosen sedang mengajar. shutterstock.com
Stimulasi Kognitif Terbanyak Bantu Lindungi Otak dari Masalah Daya Ingat

Pekerjaan paling umum dengan tuntutan kognitif tertinggi yang bantu lindungi otak dari masadalah daya ingat adalah mengajar.